Lima orang peseta dari Desa Rensing Bat mengikuti MTQ tingkat Kab.Lombok Timur mewakili Kec.Sakra Barat
RENSING BAT - Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 27 tingkat Kabupaten Lombok Timur yang di laksanakan mulai hari Ahad Tanggal 23 hingga hari Sabtu Tanggal 29 April 2017 di pusatkan di Kecamatan Masbagik. Dalam Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 27 kali ini mata lomba yang dilombakan adalah bidang Tilawah, Tahfiz dan Tartil.
Kegiatan MTQ diadakan di Empat lokasi berbeda yaitu di lapangan umum Masbagik, Masjid Besar Masbagik, SMAN 1 Masbagik dan Madrasah Tsanawiah Model Selong. Jumlah peserta / kafilah dari seluruh kecamatan termasuk para pendamping sebanyak 940 orang.
Dalam Kesempatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 27 tingkat Kabupaten Lombok Timur kali ini Desa Rensing Bat mengutus Lima orang pesertanya untuk mewakili Kecamatan Sakra Barat untuk mengikuti lomba.Peserta peserta ini adalah mereka yang mendapatkan juara di tingkat kecamatan Sakra Barat sesuai mata lomba yang di ikuti.adapun mata lomba dan peserta yang mengikuti lomba adalah, Bidang Tartil Al-Qur’an di ikuti oleh Muhammad Febri Iqbal Muzakki dan Raheti Oktaviani, Bidang Fahmil Al-Qur’an di ikuti oleh Muhammad Syarifuddin Syarkowi Amin, Bidang Musabaqah Makalah Ilmiah di ikuti oleh Muhammad Fatihin,S.Ei dan Sri Nurbayani Maisyuroh,S.Pd.
Harapan semoga mereka mendapatkan yang terbaik dan mengharumkan nama Desa Rensing Bat.
Lima orang peseta dari Desa Rensing Bat mengikuti MTQ tingkat Kab.Lombok Timur mewakili Kec.Sakra Barat
Reviewed by Unknown
on
April 24, 2017
Rating:
No comments: